• Sekda Adi Arnawa Hadiri Karya Ngenteg Linggih di Pura Sang Hyang Landu Gelagah Puwun 

    FORUMKeadilanbali.com – Rampungnya pembangunan Pura Sang Hyang Landu Sekda Wayan Adi Arnawa menghadiri sekaligus Ngupasaksi Mendem Pedagingan Karya Ngenteg Linggih, Pedudusan Alit, Tawur Wraspati Kalpa di Pura Sang Hyang Landu dan memberikan paraf di prasasti, Banjar Gelagah Puwun Desa Kekeran, Mengwi Senin (15/4).

    Karya dipuput Ida Pedanda Mas Timbul dari Geria Tengah Kaba-Kaba Kediri dihadiri Camat Mengwi Nyoman Suhartana, Perbekel Kekeran I Nyoman Suarda, Bendesa Adat Kekeran I Wayan Sukandia beserta jajaran dan Pekaseh Tungkub Dalem.

    Sebagai bentuk dukungan dan komitmen pemerintah, Sekda Adi Arnawa menyerahkan secara simbolis bantuan BKK tahun 2023 sebesar Rp2,5 miliar lebih, secara pribadi Rp5 juta dan dari APBDes Desa Kekeran Rp280 juta.

    Sekda Adi Arnawa dalam sambrama wecananya mengatakan, tidak akan henti-hentinya menghaturkan astiti bhakti kepada Ida Sang Hyang Widhi terutama kepada Ida Bhatara yang berstana di Pura Sang Hyang Landu. ”Kita patut berbangga hati karena sudah melaksanakan Karya Ngenteg Linggih, Pedudusan Alit, Tawur Wraspati Kalpa. Setelah karya ngenteg linggih warga pengempon pura, jagat Badung dan jagat Bali selalu dilimpahkan keselamatan, kerahayuan dan rahajeng,” ujarnya.

    Sekda Adi rnawa mengapresiasi keberadaan alam di sekitar pura merupakan kawasan Subak Tungkub Dalem dengan sistem pertaniannya masih lestari. Terkait usulan serta permohonan bantuan untuk melanjutkan penataan berupa pavingisasi halaman pura, agar Perbekel membantu membuatkan usulan proposal sehingga pembangunan fisik dan pendukungnya bisa dirampungkan. ”Kami berterima kasih kepada Subak Tungkub Dalem sudah mempertahankan kondisi ini. Pemerintah sudah memperhatikan Desa Kekeran termasuk subaknya yang sangat luar biasa. Kedepan akan ditata kembali sehingga sarana dan prasarana penunjang akan dibuat lebih baik lagi,” jelas Adi Arnawa.

    Sementara Ketua Panitia Karya Wayan Brana Yasa mengatakan Pura Luhur Sang Hyang Landu berada di wilayah Desa Kekeran, Mengwi namun pangempon pura berasal dari 2 kabupaten yaitu Tabanan dan Badung. Pembangunan fisik pura dibantu dari dana BKK tahun 2023 Rp2,5 miliar lebih. Sedangkan dana karya Ngenteg Linggih, Pedudusan Alit, Tawur Wraspati Kalpa dibantu dari APBdes Kekeran sebesar Rp 280 juta lebih. ”Kami berharap kepada pemerintah selalu hadir dan membantu karena masih banyak perlu ditata dengan anggaran yang cukup besar,’’ harapnya. (pas)