• Semar Laksanakan Bakti Sosial Sasar Panti Asuhan dan Masyarakat Kurang Mampu

    FORUM Keadilan Bali – Semar yang bergerak di bidang sosial kemasyarakatan gencar melakukan aksi sosial menyasar panti asuhan dan masyarakat kurang mampu guna meringankan beban.

    Ketua Umum Semar, Made adek Arta, S.H., mengatakan, Semar adalah sebuah paguyuban yang nantinya akan dibentuk menjadi sebuah yayasan. Karena Semar dalam pawayangan tokoh yang arif dan bijaksana dapat mengayomi seluruh lapisan masyarakat. ”Saya terketuk membentuk Semar yang merupakan tokoh pawayanan dapat mengayomi masyarakat khususnya di Desa Padangsambian Kaja dan Kota Denpasar umumnya,’’ kata Kadek Arta saat ditemui di kantor Law MKA, Selasa (9/5).

    Menurut Kadek Arta, pembentukan Semar lebih banyak bergerak di bidang aksi sosial kemasyarakatan, diantaranya memberi bantuan ke panti asuhan, kegiatan membersihan pura, lingkungan dan sungai guna menjaga kebersihan lingkungan. Aksi sosial yang digencarkan itu sesuai dengan Tri Hita Karana, yakni hubungan manusia dengan manusia, manusia dengan lingkungan dan  manusia dengan Tuhan. ”Anggota Semar tidak saja berasal dari tokoh masyarakat Padangsambian Kaja, melainkan dari seluruh Kota Denpasar. Bahkan orang-orang yang duduk dalam kepengurusan Semar dari berbagai kalangan dan disiplin ilmu dan memiliki kredibilitas,’’ ujar pengacara muda dari Banjar Batukandik, Desa Padangsa Kaja, Denpasar Barat ini.

    Kadek Arta menegaskan, pengurus yang duduk di Semar diluar dari susuanan kepengurusan partai. Artinya, pengurus inti Semar orang-orang non partai dari akademisi, penegak hukum, media dan tokoh masyarakat. Kedepan Semar kalau sudah lulus menjadi sebuah yayasan bisa bergerak dan membantu masyarakat kurang mampu akan mengembangkan sayap ke seluruh kabupaten di Bali. ”Kami akan terus bergerak sekaligus membuat program aksi sosial mingguan, bulanan dan tahunan agar Semar semakin dikenal masyarakat selurun penjuru Pulau Dewata,’’ ucapnya.

    Lebih lanjut Kadek Arta menyampaikan Semar betul-betul murni bergerak di bidang sosial kemasyarakaan. Semar ini didirikan tahun 2020 sudah melakukan aksi sosial ke pantai asuhan guna membantu anak-anak yang tinggal di sana membutuhkan uluran dari para dermawan. Tanggal 5 Mei 2023 juga melakukan bakti sosial mengunjungi Panti Asuhan Sunia Giri Jl. Tunjung Sari, Padangsambian Kaja, Denpasar Barat memberikan sembako dan kebutuhan lainnya. ”Kedepan kami bukan hanya memberi bantuan sembako kepada panti asuhan, namun melakukan aksi sosial lainnya juga,’’ terangnya.

    Kadek Arta menambahkan, Semar pada 14 Mei mendatang diundang Pemerintah Desa dalam hal ini BPD, LKD, LPM dan posyandu akan melakukan bakti sosial di Desa Padangsambian Kaja. ”Kami akan melakukan aksi sosial secara berkesinambungan, bukan hanya memberikan bantuan sembako dan pengobatan gratis, melainkan melakukan bersih-bersih di pantai, lingkungan Desa Padangsambian Kaja dan tempat umum lainnya guna menjaga Kota Denpasar tetap bersih, asri dan rindang,’’ ucap Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) PDI Perjuangan Daerah emilihan (Dapil) Denpasar Barat 2 ini.