FORUM Keadilan Bali – Guna mendukung program Pemkot Denpasar dalam percepatan penanganan Covid-19 serta menekan jumlah penyebaran virus corona di Kota Denpasar, Desa Pemecutan Kelod menggelar vaksinasi massal di kantor desa setempat, Kamis (7/7).
Perbekel Desa Pemecutan Klod, I Wayan Tantra saat dikonfirmasi mengatakan pelaksanaan vaksin dosis 1, 2 dan 3 (boster) dilaksanakan di kantor Desa Pemecutan Klod bersama tim kesehatan Puskesmas II Denpasar Barat. Jumlah masyarakat yang divaksin sebanyak 176 orang. Selain itu, pelaksanaan vaksinasi mendukung program Pemkot Denpasar percepatan penanganan Covid-19 dan memperluas cakupan vaksinasi di Denpasar. ”Kami berharap semua masyarakat dapat bersinergi mendukung dan mensukseskan pelaksanaan vaksinasi agar dapat meningkatkan imun tubuh sehingga terhindar dari penularan Covid-19,’’ katanya.
Dia menuturkan vaksin ini bermanfaat dan membantu program pemerintah mempercepat penanganan dan meminimalisir penyebaran Covid-19 di Kota Denpasar.